Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pentingnya Ajarkan Adab Pada Anak

Pentingnya Ajarkan Adab Pada Anak

Akhlaq, seringkali menjadi hal sensitif yang sebenarnya wajib ada pada kepribadian anak. Akhlaq atau adab merupakan suatu karakter yang dapat menentukan anak tersebut tergolong dalam anak yang berkarakter baik atau buruk. 

Sebagaimana telah dijelaskan dalam sebuah hadits, bahwa akhlaq yang paling sempurna ialah akhlaq sesuai dengan akhlaqnya nabi Muhammad. Sebagaimana dalam penjelasannya bahwa Nabi Muhammad diutus Allah untuk menyempurnakan akhlaq manusia. 

Sudah menjadi tugas anda selaku orang tua yang menjadi sekolah pertama bagi anak untuk memperbaiki akhlaqnya terlebih dahulu dibandingkan memperbaiki segala urusan yang berhubungan dengan dunia. Karena belajar adab merupakan kunci utama agar anak mendapat kasih sayang seluruh makhluq dan juga kasih sayang Allah. 

Berikut beberapa alasan tentang kewajiban mengajarkan adab yang baik pada anak:

1. Perintah Allah dan Rasul

Sebagaimana yang sedikit disinggung di atas, bahwa belajar adab merupakan sebuah perintah yang diberikan oleh Allah melalui perantara Nabi Muhammad. Banyak yang beranggapan bahwa yang paling penting ialah yang berilmu, namun anggapan tersebut rupanya keliru karena adab merupakan hal utama yang harus ada sebelum adanya ilmu. 

Adab dapat menempatkan segala sesuatu pada porsinya. Adakala saat anak anda mengenal adab, maka ia akan senantiasa memposisikan diri sebagaimana porsinya. Dia akan sadar akan kewajiban sebagai yang muda terhadap yang lebih tua. Akan berperilaku santun, bahkan melindungi serta menghargai. 

2. Warisan Terbaik

Warisan terbaik bagi anak anak sebenarnya bukanlah berupa harta yang berlimpah, bukan pula sebuah perusahaan yang besar, namun warisan terbaik berupa adab. Ketika anak anda sepeninggal anda kelak mengamalkan segala macam adab yang anda ajarkan, tentunya tidak hanya anak anda yang akan dihargai dan diterima masyarakat, namun anda juga tetap mendapat pahala yang mengalir. 

3. Syafaat di Akhirat

Aset terbaik yang dimiliki oleh orang tua yaitu anak yang memiliki adab, unggah-ungguh, atau tatakrama. Mengapa disebut sebagai aset terbaik? Hal ini karena adab baik yang diamalkan oleh anak akan menjadi syafaat kelak di hari kiamat. Adab yang baik tersebut akan menjadi pahala yang nantinya dapat memberatkan timbangan amal kebaikan anda. 

4. Mewujudkan Generasi Rabbani

Di era yang serba online dan bisa dibilang lebih maju ini, rupanya pengikisan adab bukan lagi menjadi hal yang tabu. Banyak sekali anak yang telah dengan sengaja dan terang-terangan membentak orang tua dan juga menghardiknya. Seolah-olah menjadikan orang tua sebagai pembantu tanpa disadari. 

Hal tersebut dikarenakan adab yang kian hari makin tipis. Untuk itu pertebal adab pada diri anak sejak dini, demi generasi masa depan agar menjadi generasi yang rabbani. Generasi rabbani dapat dibangun dengan menata terlebih dahulu adab yang ada pada diri anak. 

Beberapa uraian di atas tentang pentingnya adab pada anak dapat anda jadikan sebagai pondasi saat akan menentukan jati diri sang anak. Karena karakter anak yang memiliki adab sungguh lebih mulia dibandingkan anak pintar namun minim adab. 

Azza Blog Pengajar di MI Muhammadiyah 1 Plabuhanrejo

Posting Komentar untuk "Pentingnya Ajarkan Adab Pada Anak"