Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

4 Ciri Anak yang Bertanggung Jawab

4 Ciri Anak yang Bertanggung Jawab

Anak yang bertanggung jawab sudah pasti memiliki satu kelebihan yang luar biasa dibandingkan dengan anak yang tidak memiliki tanggung jawab sama sekali. Anak yang bertanggung jawab sudah pasti diciptakan dari lingkungan dan juga kebiasaan yang baik. 

Tanggung jawab yang ada pada diri anak dapat dibiasakan sejak kecil dan dimulai dari hal yang terkecil. Sebagai contoh, ketika anak sedang bermain, ajari dia untuk merapikan mainannya saat selesai digunakan. Meski merupakan hal yang remeh, dari sinilah anda dapat membentuk karakter tanggung jawab sejak dini. 

Nah, untuk mengetahui apakah anak anda merupakan anak yang bertanggung jawab atau tidak, mari simak ulasan berikut ini:

4 Ciri Anak yang Bertanggung Jawab 

1. Melakukan apa yang Terucap

Banyak sekali anak yang ketika diberi tanggung jawab selalu menyepelekan dan menunda-nunda. Berbeda dengan anak yang memiliki tanggung jawab tinggi. Anak yang memiliki tanggung jawab tinggi sudah pasti akan melakukan apa yang diucapkan. Misal sebuah perintah untuk sholat, ketika anak telah menerima perintah dan menjawab dengan kata 'iya bu' maka anak yang bertanggung jawab akan segera untuk melaksanakannya. 

2. Komunikatif

Kesadaran tanggung jawab yang tinggi akan membuat anak menjadi lebih komunikatif. Artinya anak akan semakin mudah untuk melakukai sebuah interaksi dengan orang di sekelilingnya. 

Anak yang komunikatif sudah dapat dipastikan akan lebih mudah mengutarakan apa yang ada dibenaknya, dan juga lebih mudah untuk melakukannya dengan penuh tanggung jawab. 

3. Memiliki jiwa "melayani" 

Anak yang bertanggung jawab selalu memiliki hati yang besar, artinya selalu siap sedia kapanpun jika dibutuhkan. Anak yang bertanggung jawab pastinya tidak akan mempunyai pikiran 'yang butuh pasti menyuruh'. Pemikiran tersebut hanya dimiliki oleh mereka yang memang pada dasarnya tidak memiliki kesadaran dan tanggung jawab akan apa yang harus dilakukan. 

Anak yang bertanggung jawab sudah pasti melakukan apa yang pantas dilakukan serta apa yang sebaiknya tidak dilakukan. Karena sebuah tanggung jawab akan muncul ketika anak menyadari arti dari kata 'memiliki'.

4. Berani Meminta Maaf 

Ketika anak melakukan sebuah kesalahan, sebaiknya biasakan ia untuk mengakui kesalahannya serta meminta maaf akan apa yang telah ia lakukan. Hal ini dapat melatih jiwa tanggung jawab yang ada dalam dirinya. 

Terapkan pada anak, bahwa ketika ada sebuah masalah dengan seseorang, meminta maaf merupakan hal yang lebih mulia daripada memaafkan. Dengan begitu anak akan paham arti dari tanggung jawab setelah membuat kesalahan. 

Itu tadi 4 ciri anak yang memiliki tanggung jawab yang tinggi. Selama anda dapat memegang kendali anak, sebaiknya terapkan hal-hal yang dapat melatih rasa tanggung jawabnya sejak dini. Karena jika anak terbiasa bertanggung jawab, anak akan menjadi orang hebat di masa depannya. 

Azza Blog Pengajar di MI Muhammadiyah 1 Plabuhanrejo

Posting Komentar untuk "4 Ciri Anak yang Bertanggung Jawab"