Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa



Seorang guru yang menjadi orang tua siswa di sekolah pasti menginginkan siswanya semangat ketika proses belajar. Namun pada kenyataannya karakter siswa berbeda-beda, tidak semua siswa antusias dan semangat ketika belajar. Lalu bagaimana cara meningkatkan motivasi belajar siswa? Mari kita simak uraian berikut ini !

Menciptakan Suasana Yang Menyenangkan
Belajar yang monoton dan membosankan membuat siswa tidak lagi antusias selamaproses pembelajaran berlangsung. Siswa akan cenderung ramai dan mencari kesibukan bersama temannya. Suasana belajar yang menyenangkan dapat diciptakan dengan cara mengetahui terlebih dahulu karakter yang ada pada siswa. Sehingga kita dapat membuat siswa nyaman dengan gaya belajar mereka dan dapat meningkatkan motivasi belajar siswa.

Menggunakan Media Pembelajaran
Pembelajaran yang menggunakan media sangat berpengaruh besar terhadap motivasi siswa yang juga menyebabkan hasil belajar yang maksimal pula. Siswa akan lebih mudah menyerap materi belajar dengan menggunakan media yang dilihat secara nyata bukan hanya bersifat abstrak.

Melibatkan Siswa Aktif
Metode ceramah yang dilakukan guru tidak akan membuat siswa paham 100%, bahkan daya serap siswa hanya sekitar 20% jika menggunakan metode ini. Namun dengan melibatkan siswa aktif saat proses pembelajaran siswa akan mudah mengingat dan mempelajari apa yang ia lakukan. Misalnya ketika menyampaikan materi tentang dialog, siswa disuruh memperagakan ke depan kelas tentang dialog yang akan dipelajari.

Memberi Tugas Secara Proposional
Tugas merupakan salah satu alat yang digunakan untuk mengukur daya serap siswa. namun memberi tugas yang berlebihan juga akan menjadi beban tersendiri bagi siswa. Tugas yang diberikan kepada siswa hendaknya sesuai dengan tujuan belajar yang akan kita sampaikan, jangan terlalu luas dan menyimpang dari materi.

Membuat Kelompok Diskusi
Siswa akan lebih bersemangat ketika dapat belajar dengan teman sebaya. Saling bertukar pikiran dapat membuat satu siswa membantu siswa yang lain dalam memahami suatu materi pembelajaran. Tugas kelompok akan lebih mudah dipecahkan bersama-sama tanpa harus melibatkan penjelasan guru secara mendetail. Namun pembagian kelompok seharusnya dilakukan secara bijak, yakni membagi rata antara siswa yang memiliki daya serap tinggi, sedang dan rendah.

Mencritakan Kisah Sukses Para Tokoh Idola
Siswa juga sudah pastinya memiliki tokoh idola masing-masing. Guru dapat memotivasi siswa melalui kisah sukses tokoh idola tersebut. Sehingga siswa akan lebih bersemangat dalam belajar agar nantinya bisa sukses di masa depan.

Masuk Ke Dalam Dunia Anak
Dunia anak tentunya berbeda dengan dunia orang dewasa. Biasanya dunia anak merupakan dunia yang penuh imajinasi atau perumpamaan. Guru dapat memanfaatkan dunia anak sebagai sarana menarik perhatian mereka agar senang dalam belajar. Gaya mengajar juga sangat berpengaruh, memang ada saatnya kita tegas dalam bersikap namun kita juga harus mampu memahami waktu yang sesuai untuk masuk ke dalam dunia anak dengan gaya pemikiran mereka.

Jangan Menggunakan Kata Kasar
Anak memiliki sikap yang masih labil. Sedikit saja kata kasar yang kita berikan maka akan terus terngiang dalam memori siswa. untuk itu usahakan tidak menggunakan kata-kata kasar saat mengajar agar tersirat aura positif dalam perkembangan belajar siswa.

Memberikan Reward Atau Penghargaan
Anak akan semakin semangat belajar jika mendapat suatu penghargaan dari gurunya, meskipun itu hanya berupa pujian. Sekecil apapun prestasi yang dilakukan oleh siswa, usahakan agar kita menghargai prestasi tersebut meski hanya dengan ucapan “anak pintar”. Hal ini dapat memberi dampak positif dalam pola pikir anak untuk lebih semangat dalam belajar.

Uraian diatas merupakan beberapa cara meningkatkan motivasi belajar siswa. menjadi orang tua di sekolah itu memang tidak mudah, apalagi dihadapkan dengan berbagai macam karakter siswa yang berbeda-beda. Jadi tetap pandai-pandai dalam menguasai kelas, agar siswa lebih terarah saat proses pembelajaran.

Azza Blog Pengajar di MI Muhammadiyah 1 Plabuhanrejo

Posting Komentar untuk "Cara Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa"